Asinan Buah Segar


Berlimpahnya buah saat summer emang paling cocok makan yang seger seger, seperti asinan buah ini. Buatnya juga ga ribet, potong potong cemplung ke kuahnya, dinikmati saat sudah dingin… nyeeesss deeeeh 😀
Yuuuk yang mau nyobain…
Resepnya seperti biasa aku masih favorit pakai resepnya mba mika…
Baca juga : Tipsnya Membuat Asinan Buah

Asinan Buah
Bahan
250 gr cabe merah besar, buang bijinya (jika ingin pedas, sisihkan beberapa cabe dengan bijinya atau bisa dengan menambahkan cabe rawit)
250 ml air
100gr gula pasir
2 bh lemon
1 sdt garam
1 kg nektarine, potong potong
1 bh ketimun, potong potong
1 bh mangga pilih yang keras, potong potong
1 bh nanas, potong-potong
200 gr anggur hijau
*)Jenis buah sesuaikan dengan selera
Cara Membuat
1. Blender cabe dengan air, masukkan gula pasir, garam, panaskan hingga mendidih, angkat biarkan sesaat agar uap panas hilang
2. Masukkan buah buahan, aduk rata, peras jeruk lemon langsung dari jeruknya, Simpan dalam kulkas hingga dingin
3. Sajikan





Selamat Mencoba ^_^
#ODOPfor99days
#day2
6 thoughts on “Asinan Buah Segar”